Pelayanan Gereja

Fundamentalisme dan Tanggapan Gereja Asia

Penulis : Henrikus Pedor

Fenomena fundamentalisme timbul sebagai produk modernitas yang telah menyebabkan situasi hidup manusia berubah. Fundemantalisme terkait erat dengan upaya kelompok atau masyarakat tertentu yang terkait dengan upaya pencarian identititas diri. Kelompok-kelompok fundamentalisme memiliki ciri tertentu antara lain: konservatif, liberal, etnosentris, integratif, dogmatik, fanatik, militan dan sebagainya. Akhir-akhir ini fundamentalisme menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kenyataan hidup religius di seluruh dunia. Beberapa dari antara kelompok fundamentalis yang terkenal adalah kaum muslim shiite di Iran, Sudan, Pakistan, Liberia, juga sekarang sudah masuk ke Indonesia; kelompok-kelompok fundamentalis Kristen Protestan seperti: Religious Right di Amerika Utara, Gush Emumin, champions of Hindutva di India, Soka Gokkai Budhis di Jepang, Temple Mount dan Heredim di Israel, Dukwah di Malaysia, Sikh di Punjabi. Baca selengkapnya ... about Fundamentalisme dan Tanggapan Gereja Asia

100 Th GPM Bethel Ambon

Disensor Jepang sampai Kerusuhan Ambon

Tak terasa, 29 Mei 2004 merupakan saat Gedung Gereja Jemaat Gereja Protestan Maluku (GPM) Bethel Klasis Kota Ambon genap berusia 100 tahun. Hal ini juga menandakan 100 tahun sudah perjalan jemaat GPM Bethel dalan bersaksi dan melayani. Berdasarkan bukti- bukti sejarah, gedung Gereja yang dibangun sejak tanggal 29 Mei 1904 ini diberi nama Bethel. Selanjutnya, jemaat setempat juga dinamai Jemaat GPM Bethel sampai dengan sekarang. Demikian tulis Izaac Tulalessy untuk Sinar Harapan. Baca selengkapnya ... about 100 Th GPM Bethel Ambon

Gereja telah Menjadi Musuh Allah?

Penulis : Daniel Alamsyah

Tahun 2005 telah kita lewati separuhnya... Tanda-tanda transformasi yg dicanangkan oleh para pemimpin umat bahwa negeri ini akan terjadi transformasi pada tahun ini belum juga kunjung tiba! Kita semua patut merenungkan kembali, terlebih para pemimpin umat Tuhan, kenapa transformasi belum terjadi di negeri ini? Apa salah kita sehingga Tuhan belum melawat negeri ini? Baca selengkapnya ... about Gereja telah Menjadi Musuh Allah?

Workshop Music

Penulis : Tommyanto

Sabtu lalu, cukup beruntung bisa mengikut workshop paduan suara yg diselenggarakan di GKI Surya Utama.
Sejumlah point yg mungkin menarik: Dari pembicara bapak Tommyanto:


  • Peserta paduan suara musti mendapatkan nilai tambah setiap kali ada pengulangan suara.

  • Lakukan koreksi kesalahan sedini mungkin sebelum kita terbiasa melakukan sesuatu scr salah.

  • Ada dua tipe pelantun suara. yg membenamkan teks pada kepala dan mereka yg membenamkan kepala pada teks. teks lagu mestinya dibenamkan dalam kepala dan bukan sebaliknya. 'gunakan otak' utk secepatnya menghafal dan menguasai.

Pandangan yang Salah Terhadap Gereja

Ketika Yesus hidup di dunia, Ia melayani dengan tubuh fisiknya. Kemana pun Ia pergi, Ia menyembuhkan, menasehati, menunjukkan belas kasihan, mengajar, dan menjalani kehidupan yang menjadi teladan untuk diteladani orang lain. Ketika Yesus kembali ke surga setelah kebangkitan-Nya, tubuh fisik-Nya lenyap dari dunia, tetapi Ia meninggalkan tubuh lain untuk meneruskan pelayanan-Nya. Tubuh baru Kristus yang masih ada hingga hari ini adalah gereja. Baca selengkapnya ... about Pandangan yang Salah Terhadap Gereja

Bagaimana Memulai Sebuah Kelompok Sel?

Sistem kelompok sel yang pertama ditemukan dalam Perjanjian Baru dan hal itu dimulai, diinspirasi dan dipimpin oleh Roh Kudus. Tuhan Yesus Kristus sebagai kepalanya. Efesus 1:20-23, "Yang dikerjakanNya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati dan mendudukkan Dia di sebelah kananNya di sorga, jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. Dan segala sesuatu telah diletakkanNya di bawah kaki Kristus dan Dia telah diberikanNya kepada jemaat sebagai Kepala dari segala yang ada. Jemaat yang adalah tubuhNya, yaitu kepenuhan Dia yang memenuhi semua dan segala sesuatu." Baca selengkapnya ... about Bagaimana Memulai Sebuah Kelompok Sel?

Suara Jemaat

Penulis : Sari, berdasarkan laporan Eman, Bowo, Fanny, Sonny, Joko dan Wawan

Nampaknya, masalah kesenjangan kesejahteraan antara pendeta yang kaya dan miskin, tidak luput dari perhatian jemaat. Berikut ini komentar beberapa jemaat di Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya yang berhasil dihimpun BAHANA. Baca selengkapnya ... about Suara Jemaat

Pages