Mencari Tahu Maksud Tuhan
Penulis : Lesminingtyas
Beberapa waktu yang lalu saya menuliskan tentang "Apa Kehendak Tuhan di Balik Kenaikan Harga BBM". Beberapa orang dengan cepat bereaksi dengan mengatakan bahwa kenaikan harga BBM adalah murni kehendak pemerintah, bukan kehendak Tuhan. Memang betul, sesesuatu bisa terjadi pada diri kita karena ulah pemerintah atau gara-gara orang lain.
Kesaksian
Sekitar 2 (dua) tahun yang lalu, saya mengalami pencobaan yang cukup berat di dalam pekerjaan sekuler saya di sebuah perusahaan multinasional. Pada saat itu ada orang-orang yang menginginkan dan merebut posisi saya dengan cara yang kurang etis dan fair. Walaupun saya tidak memiliki bukti-bukti, namun saya merasakan bahwa orang-orang ini menggunakan kuasa gelap untuk merebut posisi saya tersebut. Saya merasakan hal itu cukup beralasan, mengingat mereka bukan pengikut Kristus dan dalam kehidupan sehari-harinya memang selalu berhubungan dengan "orang pinter" atau dukun dengan kuasa gelap. Singkat cerita setelah 1 tahun lebih "bertarung", akhirnya usaha mereka kelihatannya berhasil dan saya terus dipojokkan dan difitnah sehingga terpaksa pindah departemen baru di perusahaan yang sama.